Cherry Blossom_Bunga Sakura

Cherry Blossom_Bunga Sakura
This is my dream... yesterday, now, and tomorrow

PORIFERA

Sabtu, 16 Juni 2012


Porifera berasal dari kata porus  yang berarti lubang kecil dan faro yang berarti  membawa atau mengandung.  Porifera dapat diartikan sebagai hewan yang tubuhnya  mengandung lubang-lubang kecil atau hewan berpori-pori, porifera  memiliki sistem kanal atau saluran air untuk mensirkulasikan air di dalam tubuhnya.  Porifera memiliki bentuk yang bermacam macam, misalnya seperti ja,bangan, piala, terompet dan ada yang bercabang-cabang. Tumbuhannya melekat pada dasar perairan. Pada bagian tengah  terdapat ruangan yang disebut dengan spongosol. Pada ujung atas  terdapat lubang besar yang disebut dengan oskulum.
Tipe lapisan embryonal  porifera yaitu  diploblastik. Tersusun atas epidermis dan endodermis sedangkan  lapisan mesoderm masih berupa gelatin. Pada lapisan  epidermis  terdapat  sel-sel epithelium pipih yang dsiebut dengan sel pinakosit. Sel-sel tersebut akan membentuk lubang kecil dan lapisannya dilapisi oleh porosit. Porosit berfungsi sebagai pengendali membuka dan menutupnya ostium. Pada bagian  mesoglea merupakan lapisan pembatas pada lapisan dalam dan lapisan luar. Pada bagian tersebut terdapat sel amoeboit dan sel skleroblas. Sel amoeboit berfungsi untuk mengangkut makanan dan sisa metabolisme dari satu sel ke sel yang lain. Sedangkan sel skleroblas berfungsi sebagai  pembentuk spikula ( penguat dinding yang lunak). Lapisan endoderm mengandung sel-sel berleher yang disebut sel koanosit. Sel koanosit dilengkapi oleh flagella yang berfungsi untuk menangkap makanan dan enzim untuk mencerna makanan secara ekstraselluler, yang hasil proses pencernaannya akan diberikan ke sel amoeboid.
Berdasarkan sirkulasi air yang terjadi dalam tubuh porifera, terdapat 3 type yaitu :
1.      Type Ascon
Jika air masuk melalui pori-pori diteruskan secara langsung menuju bagian spongocoel (rongga). Kemudian keluar melalui oskulum. Tipe saluran ini yang paling sederhana diantara saluran yang lain. Tipe ini terdapat pada : Leucosolenia sp, Grantia sp.
2.      Type Sycon
Jika air masuk melalui pori-pori diteruskan ke saluran yang bercabang-cabang ke rongga-rongga yang berhubungan langsung dengan spongosol. Kemudian keluar melalui oskulum. Tipe ini  terdapat pada Euplectella , Scypha sp.
3.      Type Leucon
Jika air masuk melalui pori-pori kemudian ke saluran bercabang-cabang yang tidak berhubungan langsung dengan spongosol. Kemudian keluar melalui oskulum. Tipe  saluran ini paling komplek. Tipe saluran ini terdapat pada hewan Euspongia - Spongilla sp.

Berdasarkan susunan rangka  porifera, terdapat 3 kelas yaitu : 
  1. Calcarea            :  Golongan ini mempunyai spikula dari zat kapur dan hidup pada perairan dangkal.    Contoh  dari Calcarea yaitu Sycon sp,  Clathrina sp, Leucosolenia sp, Grantia sp, Spykula sp. 
  2.  Hexactinellida   : Golongan mempunyai spikula dari zat kersik dan hidup pada perairan dalam. Contoh dari Hexactinellida yaitu  Euplectella sp, Pheronemo sp. 
  3. Demospongiae  : Golongan ini  bertulang lunak karena tidak memiliki rangka. Jika ada, rangka hanya terdiri dari spongin. Contoh:  Euspongia sp, Spongi;;a sp, Callyspongia sp, Phyllospongia sp.
Perkembangbiakan berlangsung secara seksual dan aseksual. Perkembangbiakan aseksual yaitu dengan pembentukan kuncup  dan pembentukan butir benih (gemulae).  Gemullae dibentuk ketika kondisi lingkungan kurang baik.  Peranan porifera dalam kehidupan yaitu  berperan dalam ekosistem air,  sebagai bahan pembersih atau penggosok ketika mandi ( Demospongia).

1 komentar:

kabibewachowicz mengatakan...

Welcome Bonus of $25 Free + 1 Casino Week + 30 FS
› Casino 울산광역 출장마사지광양 출장마사지 Casino Welcome Bonus of 광주광역 출장안마 $25 Free + 1 Casino Week + 30 FS · 1. 1xBet · 속초 출장안마 2. Parimatch · 3. bet365 · 4. Unibet · 5. Red Dog · 6. Betway · 7. Betway · 8. 안동 출장샵 Unibet. Rating: 4 1,539 votes Price range: $25

Search

Followers


Blogger Widgets